Aktivitas Petir Wilayah Banten Bulan Juni 2020

TES1
Peta Kerapatan Petir Wilayah Banten Periode Juni 2020

Berdasarkan peta kerapatan sambaran petir diatas terlihat bahwa sebagian besar wilayah di provinsi Banten memiliki sambaran petir yang cukup tinggi. Wilayah yang mengalami sambaran petir tertinggi di Bulan Juni 2020, yakni kecamatan Ciomas dan Banjar dengan sambaran per kilometer persegi yaitu 12 kali sambaran dan kecamatan Pandeglang mengalami sambaran sebanyak 10 kali.

Secara keseluruhan, selama bulan Juni 2020 peralatan NexStorm di Stasiun Geofisika
Kelas I Tangerang merekam 215582 kali sambaran petir. Berdasarkan grafik tersebut, kejadian petir tertinggi terjadi pada tanggal 15 Juni 2020 yaitu sebanyak 21326 sambaran. Sedangkan kejadian petir paling sedikit yaitu pada tanggal 25 Juni 2020 yaitu sebanyak 1694 sambaran.