Aktivitas Petir di Provinsi Banten Bulan Mei 2022

Pada bulan Mei 2022, Stasiun Geofisika Tangerang mencatat setidaknya 437.269 sambaran petir telah terjadi di provinsi Banten. Wilayah dengan nilai kerapatan yang tinggi nampak terakumulasi di wilayah timur laut Banten yakni meliputi Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kab. Tangerang, Kota Serang dan sebagian kecil dari Kota Cilegon, Kab. Pandeglang, Kab Serang dan Kab. Lebak. Jenis petir yang tercatat secara umum didominasi oleh 68% petir jenis CG- dan 32% lainnya jenis CG+. Hari guruh dengan catatan petir tertinggi terjadi pada 31 Mei 2022 dengan total 40.205 sambaran dan terendah pada 6 Mei 2022 dengan jumlah 3.497 sambaran per hari.