Informasi Kegempaan Mingguan di Provinsi Banten (Periode 13-19 Mei 2022)

Sensor seismik

Sebanyak 19 kejadian gempabumi tercatat mengguncang wilayah Banten dan sekitarnya pada rentang waktu 13-19 Mei 2022. Kejadian gempabumi di wilayah ini secara umum dipicu akibat aktivitas lempeng Indo-Australia yang berinteraksi dengan lempeng Eurasia ataupun aktivitas sesar lokal di wilayah sekitar Banten. Seluruh kejadian gempabumi diketahui memiliki kekuatan (M)<5.0 dengan tidak adanya laporan guncangan yang dirasakan oleh masyarakat wilayah Banten. Meninjau kedalaman pusat gempabumi diketahui bahwa 17 kejadian gempabumi berkedalaman dangkal yakni di bawah 60 Km dan 2 kejadian berkedalaman menengah pada rentang 60-300 Km.